Blacknews - Laga Liverpool kontra Tottenham Hotspur yang berlangsung kemarin, menjadi partai mengharukan buat Sami Hyypia. Pemain veteran yang sudah mengabdi selama satu dekade dengan The Reds itu musim depan sudah tidak akan membela The Reds lagi.
Seperti dilansir The Irish Examiner, pendukung The Reds menitikkan air mata setelah wasit meniup peluit panjang. Saat itu, Hyypia yang sudah mencatat 464 pertandingan bersama The Reds melakukan lap of honour sambil didampingi rekan-rekan setimnya.
Pria 35 tahun itu rencananya akan pindah ke Bayer Leverkusen di Liga Jerman. Melihat kecintaan para fans hari itu membuat Hyypia juga tak kuasa menahan tangis. Pemain asal Finlandia itu pun turut larut dalam keharuan.
Sepuluh tahun bersama The Reds, Hyypia sudah menyumbang satu titel Liga Champions, dua piala FA dan Piala Liga. Belum lagi satu titel Piala UEFA yang akan masuk dalam rekam jejaknya. Sayang, gelar tersebut masih cacat karena belum sekali pun Hyypia merasakan titel EPL.
Dan di musim penutupnya bersama The Reds pun, pria bertinggi 193 cm itu juga masih gagal memberi gelar tersebut. Usai pertandingan melawan Spurs yang berakhir 3-2, Liverpool memastikan gelar Runner Up.'Titel' yang terakhir mereka raih tujuh tahun lalu.